Dalam jaman kini banyak jomblowan dan jomblowati yang selalu galau dengan kondisinya karena masih susah dalam menemukan belahan jiwa masing-masing, dan oleh sebab itu banyak status galau bertebaran dalam sosial media maupun dunia maya.




Banyak sekali orang yang mempunyai pola pikir bahwa jomblo itu adalah suatu kesedihan, kesepian dan yang lainnya. Padahal ada beberapa hal yang merupakan keberuntungan untuk para jomblolers.

Waktu yang bebas untuk beraktivitas

Kita tentunya akan bebas dalam waktu untuk melakukan apapun yang kita mau tanpa harus meminta izin kepada siapapun. Dalam waktu ini kita bisa mengembangkan potensi yang ada dalam diri kita untuk berkreativitas serta kita juga bisa mengasah kemampuan kita tanpa batas. Tapi jangan kelamaan juga loh...!

Bebas dalam bergaul

Nah kalau dalam bergaul sudah pasti kita bebas memilih komunitas tanpa harus meminta izin kepada siapapun. Kita bebas untuk mengakses sosial media apa saja dan komunikasi dengan pria atau wanita karena sudah tentu tidak ada yang membatasi ruang kita untuk bergaul.

Bebas dari pertengkaran

Jomblo juga akan membuat kita bebas dari pertengkaran, dan ini akan membuat hidup lebih nyaman dan tenang. Kita tidak perlu stress dengan pasangan yang mungkin kadang terlalu over protect, dilain sisi kita juga tidak perlu khawatir akan bertengkar dengan pasangan yang kadang bisa memicu stress dalam diri kita masing-masing.

Posting Komentar